SIJUNJUNG — Roda kepemimpinan birokrasi di Sekretariat Daerah Kabupaten Sijunjung resmi berputar. Terhitung sejak 2 Januari 2026, Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir menunjuk Drs. Endi Nazir sebagai Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah Kabupaten Sijunjung, menggantikan Dr. Zefnihan, A.P., M.Si. yang mendapat amanah baru di tingkat provinsi.
Prosesi serah terima tugas berlangsung khidmat di Operation Room Kantor Bupati Sijunjung, Selasa (6/1/2026). Momen tersebut bukan sekadar pergantian jabatan, melainkan simbol keberlanjutan roda pemerintahan agar tetap bergerak stabil di tengah masa transisi.
Penunjukan Endi Nazir dilakukan menyusul kepercayaan Gubernur Sumatera Barat kepada Dr. Zefnihan untuk menjabat sebagai Kepala Bappeda Provinsi Sumatera Barat. Kekosongan jabatan strategis itu menuntut figur yang memahami denyut birokrasi daerah, sekaligus mampu menjaga ritme kerja pemerintahan agar pelayanan publik tidak tersendat.
Dalam arahannya, Bupati Benny Dwifa Yuswir menegaskan bahwa posisi Sekretaris Daerah merupakan tulang punggung administrasi pemerintahan. Ia meminta Plh. Sekda yang baru segera beradaptasi, menjaga stabilitas birokrasi, serta memperkuat sinergi lintas Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
“Koordinasi harus tetap solid, inovasi tetap berjalan, dan pelayanan kepada masyarakat tidak boleh terganggu,” pesan Bupati dalam suasana yang sarat makna tersebut.
Kepercayaan yang diberikan kepada Endi Nazir bukan tanpa alasan. Ia dikenal memiliki rekam jejak panjang di lingkungan Pemkab Sijunjung. Kariernya ditempa dari berbagai posisi strategis, mulai dari Camat Kamang Baru, Kepala Inspektorat Daerah, Kepala BKAD, Penjabat Sekdakab, hingga terakhir menjabat sebagai Asisten III (Administrasi Umum) Setdakab Sijunjung.
Masih di hari yang sama, estafet kepemimpinan juga berlanjut di organisasi pendamping birokrasi. Bertempat di Rumah Dinas Bupati, dilakukan serah terima jabatan Ketua Dharma Wanita Kabupaten Sijunjung dari Ny. Wit Zefnihan kepada Ny. Feni Endi Nazir. Acara ini dihadiri Ketua TP-PKK Kabupaten Sijunjung, unsur Forkopimda, serta pengurus Dharma Wanita.
Dalam sambutannya, Ny. Wit Zefnihan menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membersamai kepengurusannya. Ia berharap kepemimpinan baru mampu membawa Dharma Wanita semakin solid dan berperan aktif mendukung pembangunan daerah.
Pergantian kepemimpinan ini menandai babak baru bagi birokrasi Sijunjung sebuah proses yang tidak hanya bicara jabatan, tetapi juga tentang keberlanjutan pengabdian dan kepercayaan untuk menjaga denyut pemerintahan tetap hidup. (Nal)
